Kamis, 26 Januari 2012

Rumor: iPhone 5 dengan layar 4 inci siap beredar musim panas ini




Gadgetan – Rumor tentang akan beredarnya iPhone 5 kembali muncul. Kali ini rumor tersebut muncul dari situs 9 to 5 Mac yang mendapatkan sumber dari orang terpercaya di perusahaan Foxconn, pabrik perakit iPhone yang resmi di Cina. Berdasarkan jadwal produksi, diperkirakan produk siap dirilis musim panas nanti.Perubahan spesifikasi termasuk layar 4-inci, dan bentuk yang tidak terlihat seperti iPhone 4 dan 4S saat ini, dan mungkin dengan penampilan yang lebih panjang atau lebih lebar.
Apabila melihat jadwal jika benar iPhone 5 drilis musim panas nanti, maka produk ini menjadi produk yang muncul dalam waktu kurang dari satu tahun setelah iPhone 4S. iPhone 4S sendiri akan menjadi jenis produk pertama dari Apple yang dibebaskan dari jadwal tahunan Apple, sebuah langkah yang berandil besar dalam rekor penjualan iPhone 4S  yang memecahkan rekor dalam laba kuartal kemarin.
Rumor layar 4-inci sebenarnya telah berkembang tahun lalu. Kira-kita kurang dari setahun yang lalu, muncul sebuah snapshot dari China yang menggambarkan sebuah perangkat dengan layar depan tampak seperti iPhone namun dengan layar lebih besar dan lebih luas. Hanya beberapa minggu sebelumnya, industri komponen tracker DigiTimes mengklaim bahwa Apple sedang membuat produk dengan layar yang lebih besar supaya bisa lebih bersaing dengan perangkat Android. Kemudian pada Maret, ada cetakan gambar dari sebuah produk  yang menggambarkan perangkat seperti iPhone 4 namun dengan layar lebih besar. Ada juga laporan bulan Juni dari Verge yang mengklaim telah melihat perangkat dengan layar 3,7 inci dari iPhone.
Jadi apakah Anda percaya dengan rumor tersebut?  Kita tunggu saja musim panas nanti. 

NS : http://gadgetan.com/?p=16414


Tidak ada komentar: